Breaking News

Blogger news

Selasa, 26 November 2013

KEMACETAN DI IBUKOTA

Apakah anda sering mengalami kemacetan? ya sepertinya untuk anda yg khusus tinggal di jakarta pasti sering sekali mengalami kemacetan. Hampir semua jalan di Jakarta mengalami kemacetan yang cukup membuat kita pusing, kesal, dan uring-uringan akibat kemacetan yang terjadi. Sebenarnya sederhana saja, kemacetan itu disebabkan oleh ketidakseimbangan antara pertambahan jumlah kendaraan dan pertambahan jumlah jalan.
Selama ini pertambahan jumlah kendaraan meningkat dengan pesat sementara pertambahan jalan bisa dikatakan tidak ada pertambahan yang signifikan. Selain itu, faktor yang turut berperan dalam kemacetan adalah banyak pengendara yang tidak disiplin dan tidak mematuhi peraturan berlalu lintas serta jumlah penduduk DKI Jakarta yang semakin banyak akibat urbanisasi.

Beberapa cara yang telah ditempuh oleh pemerintah DKI Jakarta dalam mengatasi kemacetan, seperti memberlakukan three in one pada jalan-jalan tertentu dan membangun transportasi Busway Tapi nampaknya usaha tersebut tetap saja tidak bisa mengatasi kemacetan. Khusus untuk busway, transportasi massal jenis ini memang sangat dibutuhkan, tapi bukan untuk mengatasi kemacetan, justru sebaliknya, karena jalan yang digunakan oleh busway tidak dibarengi dengan pelebaran jalan, sehingga jalan semakin sempit akibatnya makin menimbulkan kemacetan. Di samping itu masyarakat pengguna busway justru dimonopoli oleh masyarakat yang nota bene tidak memiliki kendaraan roda empat.

Jakarta sebagai Ibukota Republik Indonesia disokong oleh beberapa daerah seperti Bogor, Bekasi, Tangerang, dan Depok. Di mana banyak masyarakat atau penduduk yang bertempat tinggal di daerah-daerah tersebut bekerja di Jakarta. Bisa dibayangkan kalau sebagian besar dari mereka menggunakan kendaraan ditambah dengan penduduk Jakarta yang terus bertambah. Jakarta jadi membludak dan akibatnya kemacetan terjadi di mana-mana.
Hal yang juga memicu kemacetan adalah jumlah penduduk. Orang berlomba-lomba hijrah ke Jakarta mencari pekerjaan atau kehidupan yang lebih layak. Umumnya, putra-putri terbaik daerah yang telah menyelesaikan pendidikan tinggi hijrah ke Jakarta. Bahkan yang tidak berpendidikan pun semuanya hijrah ke Jakarta. Ibaratnya Jakarta adalah gula yang dikerebuti oleh semut. Sehingga menimbulkan banyak masalah, seperti pengangguran, kemiskinan, kriminalitas, kesenjangan sosial, kepadatan penduduk, dan lain-lain. Kenapa bisa terjadi demikian? Hal itu dapat disebabkan karena pembangunan yang tidak merata. Jakarta sebagai Ibukota negara mendapat perhatian yang berlebihan dalam semua aspek pembangunan, baik industri, infra suruktur maupun birokrasinya. Sementara daerah lain mendapatkan porsi dan perhatian yang lebih kecil. Sehingga terjadi ketidakseimbangan. Belum lagi pembangunan banyak yang tidak berorientasi lingkungan, sehingga dampaknya menjadi rawan banjir, longsor. dan sebagainya. Dampak yang lebih besar mungkin saja akan terjadi dalam beberapa tahun mendatang. Jakarta sepertinya tempat untuk praktek segala aktivitas kehidupan di Indonesia, tanpa ada perencanaan yang matang.
Berikut ini, mungkin bisa menjadi solusi dalam mengatasi kemacetan di Jakarta, antara lain:

1. Jalur three in one lebih diperluas wilayahnya dan tidak menggunakan batas waktu.
2. Jalan-jalan yang dilalui busway yang menyebabkan penyempitan badan jalan harus segera diperlebar.
3. Membangun transportasi massal lain, seperti misalnya subway atau monorel
4. Menerapkan usia kendaraan yang layak beroperasi. Ini juga dapat mengurangi polusi.
5. Meningkatkan tarif pajak kendaraan bermotor, khususnya kendaraan roda empat.
6. Mengadakan pelatihan atau seminar kepada supir-supir angkutan umum  tentang keselamatan dan peraturan berlalu lintas.
7. Menegakkan aturan dengan menindak tegas semua pelanggar lalu lintas tanpa kecuali ataupun oknum polisi yang berbuat pungli.
8. Memperbanyak dan terus menerus mengingatkan masyarakat melalui spanduk, brosur, ataupun iklan tentang disiplin berlalu lintas. Baik di media Cetak ataupun media elektronik.
Jika semua sudah dikerjakan bukan tidak mungkin kemacetan di Jakarta akan bisa diatasi. semoga :) 
Read more ...

Sabtu, 23 November 2013

BBM Android Dicabut 1 Desember, Apa nih tanggapan dari BlackBerry?

KOMPAS.com — Beberapa hari terakhir beredar kabar bahwa layanan pesan instan BlackBerry Messenger (BBM) di platform Android akan dihentikan mulai 1 Desember mendatang.

Isu ini bermula dari broadcast message yang disebarkan melalui BBM, kemudian melebar ke Twitter dan menjadi perbincangan hangat.

"Bagi pengguna android puas"in bbmman karna tangal 1 desember 2013 applikasi bbm nya akan dihapuskan dan tidak bisa dipergunakan di android. karna black berry sudah memutuskan tidak akan menjual applikasinya di samsung dan sudah mengganti rugi sebesar 2,8T," klaim salah satutweet yang beredar di Twitter.

Tweet dengan topik serupa bisa dengan mudah di temui di Twitter dengan memasukkan kata kunci pencarian "BBM 1 Desember".

Tapi benarkah layanan BBM di Android akan dihentikan? Menurut pihak BlackBerry, ternyata tidak demikian.

"Itu adalah hoax (kabar bohong) yang sengaja disebarkan. Tak ada pengumumannya sama sekali dari kami," ujar PR Manager BlackBerry Indonesia Yolanda Nainggolan, ketika dihubungi olehKompas Tekno, Kamis (21/11/2013) pagi ini.

Menurut Yolanda, pihaknya telah mengetahui adanya isu mengenai layanan BBM di Android yang akan dihentikan. Dia mengimbau pengguna BBM agar tidak memercayai kabar tersebut.

"Ada tweet yang menyertakan tautan ke situs internet agar meyakinkan, tapi isinya tidak berhubungan, belakangan banyak yang seperti itu," tambah Yolanda. 

Ketika ditelusuri oleh Kompas Tekno, tautan yang disertakan di beberapa tweet ternyata memang menuju ke artikel atau thread forum yang tak mengandung informasi relevan atau pernyataan resmi bahwa BBM untuk Android benar-benar akan dihentikan. 

Salah satu artikel yang disertakan dalam berita bohong tersebut adalah berita di KompasTekno berjudul "BlackBerry Batal Dijual, CEO Diganti". 

BBM untuk Android sendiri baru resmi dirilis pada 22 Oktober lalu, setelah sempat tertunda beberapa waktu karena permasalahan teknis. Aplikasi ini segera menjadi salah satu judul terpopuler di toko Google Play Store. BBM untuk iOS yang dilepas dalam waktu hampir bersamaan juga mengalami hal serupa di toko Apple App Store.

Read more ...

Kenakalan Remaja Narkoba

             Akhir-akhir ini banyak sekali perilaku para remaja yang sangat memprihatinkan . Perilaku mereka sudah dinilai keluar dari batas kewajaran dari usia mereka bahkan tidak pantas juga untuk dikerjakan oleh orangtua . Salah satu perilaku para remaja yang cukup memprihatinkan adalah penyalahgunaan obat terlarang , latar belakangnya dipastikan adalah ajakan dari teman-temannya yang sama-sama juga ingin mencoba mengkongnsumsi obat terlarang, pada mulanya biasanya para remaja tersebut diawali dari merokok lalu berkelanjutan dengan meminum minuman keras yang memiliki kadar alkohol yang diluar batas kewajaran setelah itu mereka mulai terbiasa dengan minuman keras tersebut. Lalu mereka mulai mencoba narkotika.
Narkotika tersebut apabila dikonsumsi akan menyebabkan penurunan kesadaran , menghilangkan rasa sakit atau nyeri dan dapat menimbulkan ketagihan  bagi pengkonsumsinya (UU No. 22 Tahun 1997)

            Dampak negatif dari penyalahgunaan narkoba ini, sangat membahayakan bagi kesehatan fisik dan mental manusia. Bahkan lebih parahnya lagi apabila dikonsumsi secara berlebihan (Over dosis) akan menyebabkan kematian. namun sayangnya walaupun para remaja tersebut sudah mengetahui dampaknya mereka seakan tidak mau tau akan dampak yang akan ditimbulkannya, Mereka masih saja salah menyalahgunakan obat tersebut.

         Oleh karena itu disarankan kepada orang tua dan guru untuk memberi perhatian lebih kepada anak nya agar mereka terhindar dari obat-obat tersebut, beri mereka informasi tentang dampak negatif dari narkoba secara terus menerus agar mereka tidak salah mengambil jalan dalam pergaulan mereka , karena ingat!! lebih baik berusaha sekarang agar tidak menyesal dikemudian hari .


Read more ...
Designed By VungTauZ.Com